Transformasi Mainan Tradisional Melalui Inovasi Perahu Otok - Otok Berbasis IOT : Upaya Menghadirkan Atraksi Edukatif

Authors

  • nurul chamidah Universitas Muhammadiyah Cirebon

DOI:

https://doi.org/10.32502/suluhabd.v7i2.1184

Abstract

Permainan tradisional perahu otok-otok yang dahulu populer sebagai mainan anak dari bahan limbah kaleng kini semakin ditinggalkan akibat dominasi produk modern berbahan plastik dan produksi massal. Desa Wisata Jamblang, Kecamatan Jamblang, Kabupaten Cirebon, yang mengusung konsep jadulan atau tempo dulu, memiliki potensi untuk melestarikan permainan ini dengan sentuhan inovasi agar tetap relevan sebagai atraksi wisata. Kegiatan pengabdian ini bertujuan mengembangkan perahu otok-otok berbasis Internet of Things (IoT) yang dapat dikendalikan melalui aplikasi smartphone sehingga menjadi atraksi wisata yang interaktif dan edukatif. Metode pelaksanaan meliputi empat tahapan, yaitu observasi terhadap pengrajin lokal dan kondisi desa wisata, desain inovasi menggunakan modul Arduino NodeMCU Wi-Fi dengan baterai lithium serta aplikasi kendali sederhana, pelaksanaan berupa uji coba prototipe di kolam mini yang dilengkapi rintangan, serta pendampingan masyarakat dalam pengoperasian dan produksi, dan evaluasi melalui diskusi kelompok serta penilaian wisatawan. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa inovasi perahu otok-otok berbasis IoT mendapat respons positif dari masyarakat karena mampu menghadirkan pengalaman wisata baru yang memadukan nuansa nostalgia dengan teknologi modern. Kendati demikian, masih terdapat keterbatasan teknis berupa daya tahan baterai, sistem kemudi, serta biaya produksi sekitar Rp500.000 per unit yang menjadi tantangan keberlanjutan. Secara keseluruhan, inovasi ini dinilai tepat sebagai ikon atraksi Desa Wisata Jamblang sekaligus berpotensi menjadi sarana edukasi teknologi bagi generasi muda dan memperkuat identitas desa berbasis budaya tempo dulu.

Downloads

Published

2025-12-19

How to Cite

chamidah, nurul. (2025). Transformasi Mainan Tradisional Melalui Inovasi Perahu Otok - Otok Berbasis IOT : Upaya Menghadirkan Atraksi Edukatif. Suluh Abdi, 7(2), 296–304. https://doi.org/10.32502/suluhabd.v7i2.1184

Issue

Section

Articles